EAGLES NEST DISCIPLESHIP COURSES
Perkenalan
Selamat datang di pelatihan kami bagi para
pemimpin masa depan gereja abad ke-21 dan para pemimpin misi. Ini adalah
pelatihan tanpa tembok, tanpa batas, tanpa biaya dan bebas dari batasan-batasan
politik, agama, ras, jenis kelamin maupun denominasi. Kami berharap bahwa
pelajaran-pelajaran ini akan mengilhami dan memberkati ribuan orang yang
hatinya sedang berkobar-kobar dalam kasih mula-mula kepada Yesus.
Fakta bahwa Anda segera mengikuti pelatihan
ini sudah menunjukkan bahwa Anda sangat rindu untuk mengenal Tuhan dengan lebih
baik, dan bahwa dalam hati Anda, Anda ingin melihat orang-orang dalam keluarga
Anda dan bangsa Anda, dan bahkan juga mereka yang belum terjangkau, juga
orang-orang miskin di dunia ini, diubahkan ke dalam kehidupan
sebagai seorang murid, yang kudus dan tinggal
dalam kasih dan pemeliharaan Allah di dalam iman kepada Yesus Kristus.
Pelatihan ini akan membantu Anda mewujudkan
hal di atas. Ini adalah Pelajaran Pertama, sangat sederhana dan merupakan
perkenalan. Pelajaran-pelajaran selanjutnya lebih lengkap, dan berisikan
hal-hal yang baik untuk dipelajari dan dipraktikkan. Secara pribadi saya
dan rekan-rekan pelayanan
telah melakukan semuanya, dan mengajarkannya di kelas, memberikannya kepada ribuan
orang, dan sekarang pelajaran-pelajaran ini menjadi milik Anda. Saya berdoa
agar Anda mendapatkan berkat yang sama, tertantang dan dibawa kepada Tuhan dan
jalan-jalan-Nya sebagaimana yang pernah dan terus saya alami.
Pelatihan atau Sekolah Alkitab ini tidak menawarkan gelar teologia
tetapi melatih umat Tuhan secara praktis menjadi seorang murid Kristus yang
dapat menghidupi kebenaran, mengabarkan Kabar Baik terhadap sesama, memuridkan,
memulai pelatihan serupa ini maupun merintis atau menanam gereja.
Pastor. Dave Broos
The Eagles Nest Ministries
Eagles Nest Discipleship
Courses bekerjasama dengan DCI dan United Christian Faith Ministries
Bagaimana
Mengikuti Eagles Nest Discipleship
Courses dengan Sukses?
1. Pertama-tama kami akan memberikan Anda garis
besar tentang apa yang telah kami pelajari selama bertahun-tahun. Dengan
pertolongan Roh Kudus, Alkitab, doa kami dan pikiran yang terbuka, kami percaya
bahwa Anda akan dapat menangkap seluruh pelajaran.
Pelatihan ini terdiri dari berbagai tema yang
saling berkaitan secara berurut, yang pasti penting dan bermanfaat bagi
gereja-gereja, terutama di negara-negara berkembang:
- Penginjilan
- Misi
- Pemuridan tingkat dasar untuk orang percaya
baru
- Pemuridan tingkat lanjut
- Panggilan Allah
- Mempercayai Allah dalam hal keuangan
- Pelatihan kepemimpinan
- Pembangunan gereja
- Datanglah kerajaan-Mu
- Kehidupan doa sebagai gaya hidup &
nafas kehidupan
- Menjadi alat Tuhan di dalam masyarakat
- Menjadi umat yang profetis
2. Kedua, kami ingin agar Anda menyampaikan
kepada orang lain, semua yang telah Anda pelajari dari pelatihan ini, supaya
Firman Allah tersebar luas. Kami akan menunjukkan kepada Anda cara melakukannya
tanpa mengeluarkan banyak uang, karena kita semua tahu betapa sulit
mendapatkannya. Sekolah yang kami maksud, tidak harus berupa gedung khusus
dengan staf pengajar yang profesional. Para murid kami dapat berkumpul di
gedung gereja, rumah, toko, dan bahkan di
bawah pohon di udara terbuka. Yang Anda perlukan hanya satu kelompok dengan
orang-orang yang siap, Alkitab, bahan-bahan ini dan kehadiran Allah di
tengah-tengah Anda. Kami akan membantu Anda dari awal sampai akhir.
Akhirnya, kami sangat berharap agar mereka
yang sudah belajar dari Anda dapat pergi mengajarkan kepada orang lain, dengan
menggunakan catatan-catatan yang sama, dan cara-cara sederhana dalam
menyampaikan Firman Allah.
Bagaimana pelatihan ini dapat berjalan dengan maksimal?
Pelatihan ini akan berjalan dengan maksimal
manakala sang pemimpin mengikuti pendekatan efektif yang sama seperti
diterapkan Yesus kepada para murid-Nya, dan juga seperti yang dilakukan Paulus
terhadap Timotius.
“Apa yang telah engkau dengar
dari aku di depan banyak saksi, percayakanlah itu kepada orang-orang yang dapat
dipercayai, yang juga cakap mengajar orang lain.” (2
Timotius 2:2)
Kami berharap Anda dapat menangkap firman ini
sejak awal. Di tahun 2001 pendekatan ini sangat dikenal di antara gereja-gereja
yang bertumbuh pesat di seluruh dunia dengan nama G12, yaitu suatu pengembangan
dari prinsip gereja sel yang diajarkan oleh Pastor Yonggi
Cho dari Korea, dan sekarang dijalankan
dengan sangat berhasil oleh Pastor Cesar Castellanos dari Bogota, Kolombia,
yang melihat jemaat yang dipimpinnya bertumbuh dari 8 menjadi 120.000 orang
dalam kurun waktu 10 tahun. Dia berkata, “Saya mulai melihat pelayanan Yesus dengan jelas. Banyak orang mengikuti-Nya, tetapi Ia tidak melatih mereka. Ia
hanya melatih 12 orang, dan apapun yang Ia
lakukan di tengah-tengah banyak orang
adalah dalam rangka mengajar 12 murid-Nya itu. Kemudian
Tuhan bertanya kepada saya pertanyaan yang lain. “Jika Yesus melatih 12 orang, apakah Anda harus memenangkan lebih dari
12 atau kurang dari 12?” Yesus memilih 12 orang untuk
menjangkau banyak orang. Ia tetap bersama 12 orang ini, sampai mereka dilatih
dengan baik, dan Ia melepaskan mereka, memberikan mereka otoritas dan
memampukan mereka untuk memuridkan bangsa-bangsa.
Gembala, pemimpin, murid – hal terbaik yang harus dilakukan adalah mencari 12 orang itu untuk
Anda ajarkan pelatihan ini. Firman Allah dan Roh Kudus akan menyatukan iman dan
komitmen setiap orang, dan mentransferkan karakter Kristus di dalam kelompok
Anda melalui pemuridan ini, sebelum Anda melepas mereka yang siap untuk
memenangkan 12 orang lagi, sementara Anda tetap dalam persekutuan dengan mereka
sebagai kelompok Anda yang tetap.
Lihatlah betapa luar biasa kekuatan G12 ini:
Bila Anda mengajar diri Anda sendiri ~ hanya 1 orang
mendengar firman
Tuhan.
Bila Anda membagikan pelajaran kepada 12 orang ~ 13 orang
mendengar
firman Tuhan.
Bila 12 orang itu masing-masing mengajar 12 orang lagi ~
157 orang
mendengar firman Tuhan.
Bila 157 orang itu masing-masing mengajar 12 orang lagi ~
1.884 orang
mendengar firman Tuhan.
Bila 1.884 orang itu mengajar 12 orang lagi ~ 22.608
orang mendengar
firman Tuhan.
Dan tiba-tiba Anda mengalami kegerakan dari Allah. Hal
ini terjadi di Cina, dan terus terjadi hari ini di Amerika Latin dan Afrika, di
mana “Pelatihan Pelipatgandaan” seperti ini terbukti menjadi satu-satunya cara yang paling efektif
untuk mengajarkan ribuan orang yang memutuskan untuk mengikut Kristus.
Bersama-sama kita dapat melatih banyak orang, untuk menjadi orang percaya yang
dewasa rohani, dan yang bersedia pergi melakukan pekerjaan pelayanan – menginjili, memuridkan, dan membantu orang-orang yang miskin, untuk
membangun iman, usaha dan keuangan yang penting untuk menyebarluaskan Injil. Di
dalam Kitab Kejadian pasal pertama, dituliskan bahwa ketika Firman Allah datang
bersama-sama
dengan Roh Allah, terjadilah suatu ledakan dari kehidupan
baru, dan inilah doa kami, agar Tuhan melakukan hal yang sama sekarang ini, di
dalam kehidupan Anda, dan dalam komunitas pergaulan Anda.
Apakah pelatihan ini sulit?
Pelajaran-pelajaran ini telah teruji dengan
baik di gereja-gereja di Afrika, India dan di kalangan komunitas Latin,
tentunya disesuaikan dengan budaya setempat. Mereka mengatakan bahwa pengajaran
ini Alkitabiah, benar, relevan dengan negara-negara berkembang, dan difokuskan
pada semangat mereka untuk menjalankan Amanat Agung, agar Yesus segera datang kembali.
Kenyataannya, keadaan di banyak negara berkembang
sekarang ini, tidak jauh berbeda dengan
keadaan di abad pertama di zaman Alkitab.
Dengan pertolongan Allah, pelajaran-pelajaran
ini tidak akan terlalu sukar bagi mereka yang hanya mempunyai bekal pendidikan
rendah sekalipun, atau bahkan bagi mereka yang tidak mengenyam pendidikan sama
sekali. Pengajarannya sangat sederhana dan tidak rumit. Kata-katanya pasti
mudah bagi Anda untuk dimengerti. Pastikanlah bahwa Anda mengajarkan pelajaran
ini kepada orang-orang lain. Berdoalah selalu dan persiapkanlah diri Anda
sebaik-baiknya. Waktu Anda mengajar, tambahkanlah ayat-ayat Alkitab dan
ceritera-ceritera yang anda pilih sendiri sebagai ilustrasi supaya proses
pengajaran menjadi menarik, semarak dan hidup. Anda belajar dan dimuridkan
untuk memuridkan orang lain. Tuhan mau melakukan pekerjaan besar dalam hidup
anda, sadarkah anda akan hal tersebut?
Kami juga menerima undangan pelayanan untuk memperlengkapi tubuh
Kristus yang ada di manapun baik itu gereja, persekutuan, sekolah Alkitab
maupun setiap kumpulan orang percaya yang merindukan untuk dimuridkan.
Bimbingan pribadi hubungi kami pada email davebroos@yahoo.co.uk atau WA (only) 085863761509
(Dave Broos)
Pelatihan ini tidak dipungut biaya sama sekali tetapi bila anda
ingin mendukung pelayanan kami secara finansial hingga kami dapat menolong
gereja-gereja di daerah dalam menanggapi panggilan Tuhan dan amanat agungNya
dapat menyalurkan donasi ke rekening BCA 0081824788 atas nama Dave Broos.
Donasi anda akan digunakan untuk memperlengkapi tubuh Kristus di garis depan
dan tubuh Kristus yang tak mampu.
Harapan kami pada akhirnya umat Tuhan bukan hanya sekedar
menghangatkan bangku gereja tetapi menjadi murid Kristus yang menanggapi amanat
agung Kristus dengan menjadikan segala bangsa murid Kristus. Impian kami
melihat setiap gedung gereja menjadi tempat memperlengkapi umat Tuhan untuk
diutus memberitakan kabar baik, memuridkan orang lain dan menanam gereja di
tempat mereka bekerja, belajar atau dimanapun.
Links yang berguna bagi para murid:
-
The
Eagles Nest Ministries = http://3a9l35-n35t.blogspot.com
-
Renungan
Kehidupan = http://renungandave.blogspot.com
-
Ekklesia
(Gereja) = http://gerejaperjanjianbaru.blogspot.com
-
Global
Prayer Network = http://globalprayernetwork.blogspot.com
-
Shadow
of The Cross Indonesia = http://shaddowcross.blogspot.com
-
Guardian
Angels = http://9u4rd14n-4n93ls.blogspot.com
-
Spiritual
Growth = http://davebroos.blogspot.com
-
Market
Place Ministry = http://dave-broos.blogspot.com
-
In
My Darkness Hours = http://inmydarnesshours.blogspot.com
-
LK10
= www.LK10.com
SAMPAI JUMPA MINGGU DEPAN DENGAN PELAJARAN
KEDUA, LANGKAH-LANGKAH PERTAMA. DON’T MISS IT!!!! GOD BLESS YOU.
NB: PELAJARAN BARU AKAN DI UPDATE SETIAP
MINGGUNYA, BAGI YANG SERIUS MENGIKUTI PELAJARAN DAN MENGERJAKAN TUGAS ANDA
SAMPAI SELESAI AKAN MENDAPATKAN DIPLOMA IN MISSION.
NB:
-
Bagi para murid yang rindu untuk bertumbuh lebih dalam,
bersungguh-sungguhlah untuk: - Membaca , menghafalkan dan merenungkan bagian
Alkitab dari setiap pelajaran. Lalu praktekkan dalam hidup sehari-hari.
- Untuk mendapatkan sertifikat
pada akhir tiap kursus, selesaikan tugas diskusi, praktika dan tugas diploma.
Kirimkan tugas-tugas tersebut ke alamat email: davebroos@yahoo.co.uk dengan judul Kursus Pemuridan.
- Berdoa syafaat bagi setiap
suku bangsa yang belum mengenal Kristus.
- Berdoa pada Tuhan, selama
minggu ini, bagikan apa yang telah Anda pelajari pada orang lain dan bentuklah
kelompok kecil untuk belajar bersama apa yang telah Anda pelajari. Bisa dimulai
dengan keluarga di rumah, sahabat-sahabat, dll.
-
Bagi para
murid yang mau mendukung kelangsungan pelayanan Sekolah Alkitab Online ataupun
pelayanan The Eagles Nest Ministries ini dapat menyalurkan donasi ke rekening
BCA Bandung II no 0081824788 atas nama Dave Broos
-
Untuk menghubungi kami dapat melalui nomor WA (only)
085863761509.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar